DESKRIPSI TEKNIS EKONOMI DAN SOSIAL (TEKSOS) USAHA PERIKANAN TANGKAP DI SENTRA PERIKANAN TANGKAP PASAR BENGKULU

Authors

  • Emilio Roeskana Prodi Ilmu Kelautan, Jurusan Peternakan, Fakultas Pertanian, Jl. W. R. Supratman, Kandang Limun, Provinsi Bengkulu, 38371, Indonesia
  • Zamdial Prodi Ilmu Kelautan, Jurusan Peternakan, Fakultas Pertanian, Jl. W. R. Supratman, Kandang Limun, Provinsi Bengkulu, 38371, Indonesia

Abstract

Perikanan tangkap merupakan suatu upaya/kegiatan yang menyangkut pengusahaan suatu sumberdaya di laut atau melalui perairan umum. Keberadaan sumberdaya ikan dalam pembangunan kelautan mempunyai potensi yang cukup besar. Apabila potensi sumberdaya tersebut dimanfaatkan secara optimal dapat memberikan kontribusi besar bagi peningkatan pendapatan nelayan maupun bagi pembangunan. Tujuan penyusunan profil ini untuk mendeskripsikan usaha perikanan tangkap di Sentra Perikanan Tangkap Pasar Bengkulu, yang bermanfaat untuk penyusunan rencana aksi pengelolaan perikanan di wilayah tersebut. Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi dengan teknik wawancara menggunakan daftar pertanyaan (Kuesioner). Penelitian dilaksanakan pada Bulan Oktober-November 2022. Objek yang diteliti dalam perikanan tangkap meliputi, Unit penangkapan ikan, Jenis hasil tangkapan, Pengolahan dan pemasaran hasil tangkapan. Data yang diperoleh dari penelitian ditabulasi kemudian dibahas secara deskriptif. Pengamatan terhadap unit penangkapan ikan dilakukan secara langsung di lokasi penelitian. Untuk wawancara dilakukan terhadap kelompok nelayan dan pedagang Pasar Bengkulu. Hasil observasi tentang perikanan tangkap di Pasar Bengkulu bahwa nelayan Pasar Bengkulu menggunakan alat tangkap bubu, jaring millennium, dan pancing rawai. Merk mesin yang digunakan untuk melakukan penangkapan ikan sangat beragam seperti jenis mesin Honda GX 200 dengan kekuatan mesin 65 PK, Yanmar TF 85 dengan kekuatan mesin 10 PK, Yanmar TF 05 dengan kekuatan mesin 10 PK dan mesin jenis diesel dengan kekuatan mesin 7 PK. Ukuran Gross tonnage perahu/kapal berkisaran antara 5-18 GT dikategorikan perahu/kapal kecil-sedang atau sederhana dan termasuk nelayan tradisional. Berdasarkan dari hasil pendapatan nelayan, ekonomi nelayan yang ada di Pasar Bengkulu masih berada di bawah rata-rata penghasilan atau upah minimum regional.

Kata Kunci: Deskripsi, Ekonomi dan Sosial, Perikanan Tangkap

Downloads

Published

2023-03-29

How to Cite

Roeskana, E., & Zamdial. (2023). DESKRIPSI TEKNIS EKONOMI DAN SOSIAL (TEKSOS) USAHA PERIKANAN TANGKAP DI SENTRA PERIKANAN TANGKAP PASAR BENGKULU. PROSIDING SEMINAR NASIONAL HASIL PENELITIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN, 1(1), 69–78. Retrieved from https://semnas.bpfp-unib.com/index.php/semnaskel/article/view/103