DESKRIPSI TEKNIS, EKONOMI DAN SOSIAL (TEKSOS) USAHA PERIKANAN TANGKAP DI SENTRA PERIKANAN PANTAI JAKAT-PONDOK BESI KOTA BENGKULU

Authors

  • Ria Ramadhani Dafitri Prodi Ilmu Kelautan, Jurusan Peternakan, Fakultas Pertanian, Jl. W. R. Supratman, Kandang Limun, Provinsi Bengkulu, 38371, Indonesia
  • Zamdial Prodi Ilmu Kelautan, Jurusan Peternakan, Fakultas Pertanian, Jl. W. R. Supratman, Kandang Limun, Provinsi Bengkulu, 38371, Indonesia

Abstract

Potensi perairan Provinsi Bengkulu sangat beragam diantaranya ikan, udang, terumbu karang. Untuk itu di Kota Bengkulu sendiri banyak usaha perikanan tangkap seperti di Pantai Jakat-Pondok Besi. Pengelolaan sumberdaya perikanan mencangkup penataan, pemanfaatan sumberdaya ikan, pengelolaan lingkungan dan juga pengelolaan kegiatan manusia. Kegiaatan pemanfaatan sumberdaya perikanan memerlukan alat untuk prosesnya. Metode penangkapan itu sendiri tentu harus dikaji penggunaannya dimana alat-alat harus ramah lingkungan dari segi pengoperasian alat penangkap ikan. Sebagai sektor unggulan dalam perekonomian, perikanan akan sangat penting dikembangkan untuk mengejar pertumbuhan ekonomi. Tujuan penelitian memberikan informasi berkenaan dengan kondisi sosial ekonomi nelayan dan sumberdaya ikan, pola pemanfaatan dan status pengelolaan serta informasi perikanan lainnya di Pantai Jakat- Pondok Besi yang dapat digunakan untuk penyusunan rencana aksi pengelolaan perikanan di wilayah tersebut. Metode observasi dengan teknik wawancara dengan nelayan mengunakan kuisioner. Hasil observasi lapangan pengamatan teknis, ekonomi dan sosial (teksos) usaha perikanan tangkap di sentra perikanan Pantai Jakat- Pondok Besi bahwa nelayan di Pantai Jakat menggunakan alat tangkap jaring, pancing rawai, dan Bubu sedangkan untuk di Pondok Besi pancing ulur atau disebut juga oleh nelayan sekitar kucing-kucing atau pancing gurita. Mesin yang digunakan nelayan untuk melakukan penangkapan jenis kobota, Honda, yanmar dengan kekuatan mesin rata-rata 8,5 PK. Nelayan di pantai Jakat biasanya mendapatkan jenis ikan kape-kape, beledang, tenggiri, gabur dan ikan Kakap, kerapu, ikan gebur. Sedangkan untuk di sentra perikanan Pondok Besi lebih terfokus ke pada gurita. Nelayan di usaha perikanan tangkap di sentra perikanan pantai Jakat-Pondok Besi Kota Bengkulu termasuk nelayan tradisional. Berdasarkan dari pendapatan ekonomi hasil tangkapan masih tergolong rendah.

Kata Kunci: Nelayan, Perikanan Tangkap, Sumberdaya Perikanan

Downloads

Published

2023-03-29

How to Cite

Dafitri, R. R., & Zamdial. (2023). DESKRIPSI TEKNIS, EKONOMI DAN SOSIAL (TEKSOS) USAHA PERIKANAN TANGKAP DI SENTRA PERIKANAN PANTAI JAKAT-PONDOK BESI KOTA BENGKULU. PROSIDING SEMINAR NASIONAL HASIL PENELITIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN, 1(1), 137–146. Retrieved from https://semnas.bpfp-unib.com/index.php/semnaskel/article/view/114